Official Partner: Forum Kajian Keilmuan Hukum Fakultas Hukum Universitas Jember
Nama Organisasi: Forum Kajian Keilmuan Hukum (FK2H) Fakultas Hukum Universitas Jember
Deskripsi:
FK2H didirikan sebagai wadah pengembangan potensi, minat dan bakat mahasiswa FH UNEJ yang memiliki komitmen tinggi dalam pengembangan intelektual melalui pendekatan integral dengan beragam perspektif, baik hukum, ekonomi, sosial dan politik.
FK2H identik dengan argumentasi, ekspresi ide-ide, analisis kritis dan solusi. FK2H mencoba mendefinisikan ulang peran dan kontribusi pemuda dengan tujuan untuk memberikan solusi yang bersifat terapan mengenai permasalahan yang muncul dan berkembang di tengah-tengah masyarakat. FK2H mengembangkan paradigma untuk menghasilkan para pemuda yang bertanggung jawab secara intelektual, moral dan sosial. Oleh karena itu, FK2H terus berkomitmen mempertahankan tradisi akademis yang berjiwa sosial terhadap para anggotanya. FK2H juga menjaga budaya yang telah terbangun sejak awal berdiri untuk saling menjunjung tinggi gagasan, karya, inovasi, kreativitas dan dedikasi.
FK2H bertransformasi untuk unggul dalam pemikiran dan untuk turut berupaya menjadi katalisator perubahan besar oleh para pemuda Indonesia. Dalam proses transformasi tersebut, FK2H terus mengevaluasi apa yang harus diperbaiki, meneruskan dan mengembangkan apa yang sudah berjalan untuk menjadi lebih baik lagi.
Visi:
Terwujudnya insan akademis yang aktif dalam ilmu pengetahuan terutama ilmu pengetahuan hukum.
Misi:
- Optimalisasi dan peningkatan pemahaman keilmuan dalam bidang penelitian hukum dan penalaran ilmiah;
- Menjadikan FK2H sebagai lembaga kajian keilmuan yang responsif dan proaktif terhadap dinamika hukum;
- Membangun FK2H sebagai lembaga keilmuan mahasiswa yang mendorong terwujudnya kampus riset.
Representasi: Vicko Taniady